Menteri Agama RI H. Lukman Hakim Syaifudin membuka Perkemahan Pramuka Madrasah Nasional di Lapangan Tembak Akademi Militer (Akmil), Plempungan, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, Senin (11/5) . Kegiatan yang akan berlangsung hingga 15 Mei tersebut diikuti kontingen dari 33 provinsi dan utusan 35 daerah di Jateng.
Lukman Hakim mengatakan, kegiatan perkemahan ini dalam rangka upaya madrasah di Kementerian Agama RI untuk bagaimana mengembangkan siswanya melalui gerakan Pramuka. Dalam kegiatan ini dilatih dan ditempa kepemimpinan dan jiwa kemandirian siswa serta nilai-nilai luhur yang dapat menjadi modal dasar bagi generasi muda, khususnya ketika kelak mereka terjun ke masyarakat.
“Setiap pemimpin membutuhkan nilai-nilai luhur. Karakter bangsa inilah yang terus kita tempa melalui kegiatan ekstra kurikuler di madrasah lewat gerakan Pramuka,” ungkap Lukman Hakim.
Di sela-sela kegiatan tersebut Ketua LP Ma’arif NU Jateng H. Agus Sofwan Hadi menemui Menteri Agama untuk melaporkan berbagai kegiatan yang telah dan akan diselenggarakan oleh LP Ma’arif NU Jateng termasuk kegiatan Porsema yang akan dilaksanakan akhir Mei 2015 di Kebumen.
Dalam pertemuan singkat tersebut Lukman menyambut positif dan mengapresiasi upaya-upaya yang sudah dilakukan oleh LP Ma’arif NU Jateng untuk meningkatkan kualitas madrasah. “Pak Sekjen, tolong diagendakan, mudah-mudahan saya bisa hadir dalam kegiatan tersebut” pungkas Pak Menteri. (Muslihudin el Hasanudin).
Lukman Hakim : Setiap Pemimpin Membutuhkan Nilai-Nilai Luhur
Leave a comment
Leave a comment