Redaksi Maarifnujateng.or.id periode 2024-2029 mulai 1 November 2024 menerima tulisan dari guru, dosen, kepala sekolah/madrasah, siswa/siswi, mahasiswa/mahasiswi, para santri, para kiai, pengurus Ma’arif se-Jawa Tengah, dan umumnya untuk semua warga Indonesia di mana pun berada, agar berkenan untuk mengirimkan naskah tulisan terbaiknya dengan ketentuan sebagaimana berikut:
ARTIKEL (OPINI/ESAI)
- Opini/esai ditulis minimal 2 halaman A4 (spasi 1) format artikel populer atau maksimal 8.000 karakter.
- Tema opini/esai diutamakan tentang NU termasuk isu-isu terkait Banom dan Lembaga di bawah NU, isu-isu pendidikan/ke-Ma’arifan, Islam dan budaya, profil kiai NU, pemikiran, sejarah, dan lainnya.
- Opini/esai tidak/belum pernah dipublikasikan di media mana pun, termasuk blog pribadi.
- Tulisan harus orisinal, bebas plagiasi, falsifikasi, fabrikasi, dan duplikasi.
- Diutamakan gagasan novelty dan pendapat pribadi (tidak terlalu banyak kutipan) kecuali data.
- Artikel rasa populer (koran) bukan seperti makalah/skripsi/tesis.
- Dilengkapi foto close up landscape, bukan portrait untuk ilustrasi.
- Pemuatan opini/artikel hari Senin, Selasa, Rabu.
- Honor: Rp. 50.000,-
HIKMAH
- Artikel hikmah ditulis minimal 2 halaman A4 (spasi 1) format artikel populer atau maksimal 8.000 karakter.
- Tema hikmah diutamakan tentang pesan moral islami atau pesan pendidikan; boleh berupa kisah sosok inspiratif, amalan-amalan ukhrawi, tata cara berkehidupan ala ahli sunah wal jamaah, kisah mengharu-biru keseharian anda atau kerabat anda, dan lain sebagainya.
- Artikel hikmah tidak/belum pernah dipublikasikan di media mana pun, termasuk blog pribadi.
- Tulisan harus orisinal, bebas plagiasi, falsifikasi, fabrikasi, dan duplikasi.
- Diutamakan gagasan novelty dan pendapat pribadi (tidak terlalu banyak kutipan) kecuali data.
- Artikel rasa populer (koran) bukan seperti makalah/skripsi/tesis.
- Dilengkapi foto close up landscape, bukan portrait untuk ilustrasi.
- Pemuatan tulisan hikmah hari Kamis.
- Honor: Rp. 50.000,-
RESENSI
- Resensi ditulis minimal 2 halaman A4 (spasi 1) format resensi populer atau maksimal 8.000 karakter.
- Buku yang diresensi diutamakan tentang NU termasuk isu-isu terkait Banom dan Lembaga di bawah NU, isu-isu pendidikan/ke-Ma’arifan, Islam dan budaya, profil kiai NU, pemikiran, sejarah, dan lainnya.
- Resensi tidak/belum pernah dipublikasikan di media mana pun, termasuk blog pribadi.
- Tulisan harus orisinal, bebas plagiasi, falsifikasi, fabrikasi, dan duplikasi.
- Diutamakan buku-buku terbitan terbaru, atau 6 (enam) bulan terakhir, kecuali buku-buku terbitan Asna Pustaka boleh 1 (satu) tahun terakhir.
- Dilengkapi foto close up landscape cover buku yang diresensi, bukan format portrait.
- Penulis dapat menyertakan identitas/biodata.
- Pemuatan resensi khusus hari Jumat.
- Honor: Rp. 50.000,-
CERPEN
- Cerpen ditulis minimal 6-8 halaman A4, ditulis di word dengan format A4 (spasi 1).
- Cerpen diutamakan tentang NU, pendidikan/ke-Ma’arifan, Islam, sastra, budaya, termasuk pendidikan karakter/nilai-nilai kebangsaan/keislaman.
- Cerpen tidak/belum pernah dipublikasikan di media mana pun, termasuk blog pribadi.
- Tulisan cerpen harus orisinal, bebas plagiasi, falsifikasi, fabrikasi, dan duplikasi.
- Diutamakan mengulas isu-isu terkini.
- Dilengkapi foto close up landscape tentang ilustasinya (tidak wajib).
- Pemuatan cerpen khusus hari Sabtu.
- Penulis dapat menyertakan identitas/biodata.
- Honor: Rp. 50.000,-
PUISI
- Puisi ditulis minimal 5 puisi dalam satu file dan dihitung 1 tulisan, ditulis di word dengan format A4 (spasi 1).
- Puisi diutamakan tentang NU, pendidikan/ke-Ma’arifan, Islam, sastra, budaya, termasuk pendidikan karakter/nilai-nilai kebangsaan/keislaman.
- Puisi tidak/belum pernah dipublikasikan di media mana pun, termasuk blog pribadi.
- Tulisan puisi harus orisinal, bebas plagiasi, falsifikasi, fabrikasi, dan duplikasi.
- Diutamakan mengulas isu-isu kekinian.
- Naskah dilengkapi foto close up penulis/ilustrasi yang diresensi, bukan format portrait (tidak wajib).
- Pemuatan puisi khusus hari Ahad/Minggu.
- Penulis dapat menyertakan identitas/biodata.
- Honor: Rp. 50.000,-
DISCLAIMER
- Redaksi berhak mengubah judul/isi tulisan tanpa mengubah substansi. Pemuatan akan diutamakan yang sesuai isu dan antrean. Jika dalam 1 bulan (4 minggu) sejak pengiriman, penulis belum mendapatkan email balasan, maka penulis boleh mengirimkannya ke media lain. Kecuali redaksi sudah membalasnya, maka penulis tidak diperkenankan mengirim ke media lain.
- Hanya kiriman naskah yang sesuai aturan di atas yang kami respon.
- Segala bentuk kiriman foto dari penulis dapat digunakan redaksi untuk ilustrasi tulisan lain.
- Silakan kirim naskah tulisan terbaik anda ke email kami: asnapustaka@gmail.com.
- Pengiriman honor penulis dilaksanakan di awal bulan setelah naskah tayang.
- Naskah yang kami terima adalah original, bukan hasil duplikasi, fabrikasi, falsifikasi, dan plagiasi, serta bukan hasil dari olahan AI seperti ChatGPT, Perplexity, dan lainnya dan akan dicek melalui AI Detector dan secara manual oleh editor secara berkala.
Pemimpin Redaksi
Hamidulloh Ibda