Oleh: Kholil Chusyairi
Sebagai makhluk yang dimuliakan Allah swt, sudah selayaknya manusia senantiasa bersyukur atas semua yang telah diberikan. Manusia selalu membuat masalah di dunia ini, baik anatara manusia dengan alam maupun manusia dengan manusia yang lainnya. Salah satu penyebab semakin menurunnya ekosistem yang ada di bumi ini tidak lain yaitu penyebabnya karena keiinginan penduduk bumi itu sendiri yang lebih mementingkan keuntungannya pribadi.
Di samping itu, selain manusia yang sudah mempunyai hawa nafsu sejak lahir dan andai tidak bisa mengendalikan hawa nafsunya maka akan terjerumus oleh bisikan iblis yang mana sebagai pematik akan terbetuknya sifat buruk kita seperti halnya, dengki, menghujat dan lain sebagainya. Bahkan dalam al-Qur’an sudah dijelaskan bahwa iblis merupakan musuh yang nyata bagi manusia.
Seperti halnya manusia, iblis juga makhluk Allah yang bedampingan dengan kita bahkan iblis selalu hadir dalam keseharian kita untuk terus menggoda manusia menuju kesesatan dan dalam kasus ini iblis juga mempunyai banyak keturunan dan peran masing-masing, walaupun tujuannya sama yaitu untuk menyesatkan manusia.
Dalam kitab Maraqil Ubudiyah menurut Syekh Muhammad Nawawi Al-Banteni dari hadits Umar Bin Khatab, yang mana kitab ini merupakan syarah dari kitab Bidayatul Hidayah karangan dari Imam Al-Gazhali, beliau berkata bahwa iblis mempunyai keturunan dan nama-nama seperti halnya manusia.
Di antara nama-nama iblis yang menggoda manusia adalah Wasnan tugas utama dari iblis ini adalah meniupkan tepung ke mata manusia supaya mudah merasa mengantuk, biasanya iblis ini beraksi ketika kita mendapat petuah-petuah dari seorang kiyahi ataupun ulama pada saat menghadiri pengajian. Iblis ini juga selalu ada pada saat kita belajar dan selalu menggoda kita supaya cepet selesia, tapi iblis ini tidak akan menggoda manusia pada saat-saat tertentu sepertihalnya pada saat kita mengghibah ataupun melakukan maksiyat lainnya. Intinya iblis ini tugas utamnya adalah menghilangkan konsentrerasi atupun fokus seseorang pada saat membahas atupun melakukan kebaikan.
Kedua adalah Walhan, dan tugas utama iblis ini adalah menganggu manusia dalam urusan bersuci, Walhan akan menggangu manusia pada saat berwudhu dan masalah sesuci lainnya, padahal pada dasarnya sahnya sholat sesorang tergantung sempurnanya wudhu itu sendiri, walhan merupakan iblis yang kerjaannya supaya kita tidak dekat dengan sang khaliq yaitu Allah SWT.
Ketiga adalah Sauth, iblis ini dianggap seukses mengerjakan tugasnya, karena tugas utama dari iblis ini adalahmenyebarkan berita palsu, yang sekarang lebih diekenal dengan dengan istilah hoax. Tidak dapat dipungkiri dengan semakin canggihnya teknologi pada zaman ini berita palsu sangatlah mudah untuk dibuat dan dipublikasikan ke dunia maya, dan tidak jarang orang-orang zaman sekarang lebih suka mengshare berita yang tidak tau asal dan usul dari berita itu sendiri. Sehbaiknya mereka harus pintar dalam memilih dan memilah berita yang akan di share yaitu dengan cara saring sebelum shareing.
Keempat adalah Dasim berbeda dengan iblis lainnya tugas dari iblis ini adalah merusak hubungan rumah tangga seseorang, jadi sebaiknya kita selalu berhati-hati dalam urusan rumah tangga. Keberhasilan atupun kebanggan iblis ini tidak lain yaitu apa bila suatu rumah tangga behasil menghancurkan rumah tangga sampai menimbulkan putusnya tali silaturahim seseorang.
Kelima adalah Zalanbur tugas dari Zalanbur sendiri menghasut orang-orang yang bertempat di pasar supaya mereka berbuat curang dan mengambil keuntungan sebesar-besarnya. Keenam yaitu Syabru tugas dari iblis ini adalah memprovokasi seseorang supaya tidak sabar dalam menjalani cobaan dari Allah, iblis ini mengajak kita supaya bersikap berlebihan dalam menghadapi cobaan dalam hidup manusia, baik itu dengan cara mengamuk, histeris bahakan bisa sampai gila karena cobaan yang dialaminya.
Nama iblis ketuju adalah Khaznab tugas dari iblis ini hampir mirip dengan iblis Walhan, yang memebedakannya adalah jika Walhan bertugas menganggu seseorang pada saat sesuci, iblis ibi menggoda manusia pada saat beribadah lebih tepatnya ibadah sholat, supaya manusia malas melakukan sholat dan menglur-ngurlur waktu hingga akhirnya sampai waktu sholat habis, bahakan bisa saja melupakan sholat.
Iblis yang kedelapan adalah Tibbir yang tugas utamanya adalah membuat orang supaya mudah marah dan sulit mengendalikan emosinya. Yang kesembilan adalah A’war tugas dari iblis ini adalah menggoda manusia supaya berzina, iblis ini scara khusus bertugas dibagian kemaluan pria dan wanita agar mereka asyik dalam perzinaan, sepertihalnya pacaran secara tidak langsung pacaran merupakan langkah awal menuju perzinaan.
- Iklan -
-Penulis adalah Mahasiswa Universitas Nahdlatul Ulama Yogyakarta dan menjadi reporter di Intis_press.