Wonosobo, Maarifnujateng.or.id – Pada hari Rabu (8/1/2020), siswa SMK Andalusia 1 Wonosobo dari kelas X sampai XII mengikuti kegiatab Kedisiplinan dan PBB. Kegiatan ini dipandu oleh 5 personil dari Koramil kertek. Berlokasi di Lapangan Desa Bojasari kegiatan ini berlangsung.
Kegiatan pembinaan dan PBB dari personil Koramil adalah salah satu bentuk implementasi program Penguatan Pendidikan Karakter di SMK Andalusia Wonosobo.
“SMK Andalusia beberapa waktu lalu sudah mendeklarasikan diri dan menjadi sekolah untuk pilot project program PPK di Kabupaten Wonosobo. Kegiatan PBB bersama pihak Koramil Kertek adalah salah satu upaya penguatan karakter siswa SMK Andalusia,” ungkap M. Arifin, S.Ag., Kepala SMK Andalusia 1 Wonosobo.
Menurut penuturan Waka. Kesiswaan, kegiatan ini akan menjadi kegiatan rutin setiap awal semester.
- Iklan -
“Kegiatan ini menjadi sebuah sarana siswa merefresh diri untuk persiapan pembelajaran di awal semester ini. Selain itu, untuk meningkatkan kedisiplinan, kesiapan mental, dan fisik bagi kelas X yang akan melaksanakan pembelajaran, kelas XI yang akan melaksanakan PKL, dan kelas XII yang akan melaksanakan ujian.”
Kegiatan ini berlangsung sejak pagi hingga siang hari. Siswa terlihat antusias mengikuti kegiatan hingga selesai. (Admin).