Oleh : Niam At Majha
Salah satu kerja keredaksional selain memilih dan melilah tulisan yang bagus untuk ditayangkan melalui portal digital yaitu dengan mengarsipkan dalam sebuah buku. Sebab biar bagaimana pun perkembangan dunia digital saya yakin buku fisik akan mempunyai tempat tersendiri di hati masyarakat umum dan secara khusus adalah mempunyai nilai tambah di para penyair yang karyanya ikut diabadikan berupa buku.
Maka dari itu, redaksi maarifnujateng.or.id membuat sebuah buku yang isinya yaitu sehimpun puisi yang pernah terbit diportal digital ktersebut. Sehimpun puisi tersebut bertajuk Kisah Suatu Malam Ketika Kanak-Kanak, judul tersebut diambil dari salah satu penyair muda bertalenta asal Banten Muhammad Rois Rinaldi. Jadi dapat ditarik sebuah kesimpulan bahwa puisi-puisi yang termaktub dalam buku tersebut tentu terdiri dari pelbagai penjuru nusantara, serta untuk tebit melalui seleksi dari meja redaksi. Akan tetapi buku ini adalah buah dari karya-karya yang sudah pernah terbit di portal digital maarifnujateng.or.id dengan maksud dan tujuan yaitu untuk mengarsipkan. Sebab inti dari sebuah literasi dibagi menjadi tiga komponen yaitu membaca tentu tak boleh terpaku satu genre buku melainkan harus berbagai macam buku yang dibacanya sehingga akan mempengaruhi cara pandang kita, sebab telah melahap berbagai genre buku.
Komponen kedua yaitu menulis; soal menulis kita tak bisa memaksakan ketika kita sudah membaca banyak buku terus di tuntut untuk segera bisa menulis hal itu nampak konyol bukan?. Sebab menulis adalah bentuk panggilan terhadap diri sendiri, bukan dari paksaan dan lain sebagainya. Selanjutnya komponen terakhir untuk dunia literasi adalah mengarsipkan, hal inilah yang telah dilakukan oleh redaksi maarifnujateng.or.id disetiap tahunnya. Selain puisi dalam pengarsipan juga ada kumpulan cerpen dan artikel.
- Iklan -
Dalam buku Kisah Suatu Malam Ketika Kanak-Kanak berisikan penyair dari berbagai daerah yaitu, Puji Pistols (Pati), Muhammad Rois Rinadil (Banten) Muhammad Faizun (Demak) Muhammad Arifin (Grobogan) Em Sastroatmodjo (Pati)Bagus Dwi Hananto (Kudus) Seruni Unie (Solo), tentu dengan latar belakang penyair yang berbeda-beda tersebut maka puisi-puisinya pun akan berbeda sudut pandanngya akan tetapi tak akan mengurangi maksud dan tujuan yang diusung oleh portal digila maarifnujateng.or.id. Sehingga buku ini layak dibaca dikoleksi oleh siapa saja sebagai penanda zaman. Sebab zaman akan berubah seiring dengan perubahan waktu dan kondisi.
Judul : Kisah Suatu Malam Ketika Kanak-Kanak
Penulis : Puji Pistols dkk
Penerbitt : Cv Asna Pustaka
Tebal : 78 hal
Cetakan : 2020